Sep 22, 2007

ASYIKNYA KEGIATAN OUTDOOR


Kegiatan kepanduan (di Indonesia disebut Pramuka) sangat populer dan dipandang positif bagi pengembangan potensi diri. Puluhan juta anak dan remaja di seluruh dunia menjadi anggota kepanduan. Neil Armstrong, astronot kondang, adalah alumnus dari kepanduan yang mencakup kegiatan outdoor (di alam bebas) ini. Bapak Pandu Sedunia, Lord Baden-Powell, pastilah terkenal dengan keterampilannya di bidang outdoor.
Kenapa Anda tidak mengenalkan kegiatan ini pada anak Anda?
Kenapa harus outdoor?
Alam bebas memang selalu menarik karena keindahan pemandangannya, kesegaran udaranya, misteri dan tantangan yang ada di dalamnya, serta keasliannya. Anda dan anak Anda akan belajar banyak hal dari alam. Begitulah hak penting yang ditekankan Michael Links, salah satu direktur Outbond Society dalam bukunya Nature’s Classroom.
Michael Links, yang juga pakar pendidikan, menyarankan, Anda harus merancang kegiatan belajar mengenal alam dengan bermain dalam suasana penuh kegembiraan. Kegiatan liburan di luar ruang (outdoor) bisa menjadi alternatif yang lebih baik dibanding kegiatan di dalam ruang (indoor). Mengapa demikian?
Suasana di ruang terbuka cenderung lebih bebas dan informal. Ini lebih memungkinkan anak bergerak bebas, menghirup udara segar dan terkena sinar matahari, belajar sambil bermain dan mengembangkan pikiran secara lebih terbuka, sehingga lebih kreatif. Di samping itu, anak juga bisa menikmati kehidupan yang langsung bersentuhan dengan alam sekitar beserta seluruh isinya yang mereka temui. Hal ini, bagi kebanyakan anak perkotaan– mungkin merupakan kesempatan langka.
Outdoor bersama keluarga
Belakangan ini banyak lembaga menyediakan kegiatan outdoor yang dapat diikuti keluarag. Namun, sebenarnya, Anda pun dapat merancangnya sendiri, koq. Kami menyarankan beberapa bagi Anda:
• Jalan di pantai atau gunung. Berjalan di pegunungan atau di pinggir pantai dapat menjadi kegiatan menyenangkan bersama anak. Berjalan dapat dilakukan mulai anak usia dua tahun. Namun, perhatikan kemampuan anak dan selaras akan dengan tingkat kesulitan medan yang ditempuh. Si kecil pun dapat melatih kekuatan otot dan koordinasi motorik kasarnya serta keseimbangan tubuhnya dengan melompat dari satu batu ke batu lain.
• Camping. Ini kegiatan yang asyik bila si kecil Anda sudah dapat mengikutinya. Saat camping anak mengenal lingkungan alam secara langsung. Sebagai langkah awal, jika halaman rumah Anda memadai, Anda dapat mencoba berkemah di halaman rumah dulu, untuk beberapa jam atau setengah hari saja. Pastikan anak tetap minum susu Milo untuk menjaga kondisinya agar tetap fit, dan sediakan Kitkat atau Coco Crunch dari Nestle agar suasana jadi asyik berat. Bila Anda akan melakukannya di camping ground, namun tak mau terlalu repot, cari camping ground yang menyediakan segalanya dengan lengkap. Bahkan kini ada camping ground yang menyediakan “pembantu” sehingga Anda dan si buah hati tinggal beraktivitas saja tanpa perlu memikirkan bagaimana menyediakan makanan.
Selama berkemah, rancang kegiatan yang atraktif. Memang sih tidur di tenda dan menikmati dinginnya malam saja sudah merupakan sesuatu yang asyik. Akan tetapi akan lebih seru lagi bila Anda membuatkan perlombaan ketangkasan dan kreativitas bersama Anda. Selipkan pula aneka permainan ringan atau games yang sering diadakan oleh kelompok pencinta alam.
Jaminan keamanan
Jika Anda berlibur ke luar kota, akan lebih baik memilih tempat wisata yang menyediakan fasilitas outdoor untuk anak-anak. Yang penting Anda perhatikan adalah jaminan keselamatan yang bisa mereka berikan terhadap anak Anda. Termasuk, apakah biaya kegiatan sudah mencakup asuransi kecelakaan? Adakah dokter yang stand by di setiap kegiatan dan di mana mereka berada –menunggu di base camp atau ikut turun ke lapangan menyertai anak-anak Anda? Nah, persiapkan dari sekarang, musim liburan sekolah anak sudah dekat. (THS)

2 comments:

sambis said...

Hai, Salam Kenal
sekedar membagi Informasi tentang rental tenda / tenda dome & alat - alat kemping / berkemah, serta
pembuatan dan penjualan tenda dan tenda promo, klik saja di :

http://www.mrcamp.net
atau
http://www.tendaku.net

thx..

aat said...

wah,,bagaimana klo survivel dan jelajah..? heheh sekedar saran aja untuk menambah ide post nya